Bertabur Talenta di Bumi Bintaraloka
Jumat Kreasi digelar lagi!
Tak terasa sudah satu bulan dari Jumat Kreasi yang pertama, kini Jumat Kreasi yang kedua kembali digelar di Bumi Bintaraloka.
Jika di bulan yang lalu Jumat Kreasi diisi oleh aksi dari siswa kelas tujuh, sekarang diisi oleh aksi kelas delapan.
Sejak awal masuk SMP 3, kelas delapan tahun ini sudah dihadang pandemi.
Otomatis hampir setahun mereka belajar daring, dan selama itu segala kegiatan demikian dibatasi.
Karenanya tidak terlihat bakat-bakat yang menonjol pada siswa.
Nah, Jumat Kreasi kemarin adalah saat perdana bagi mereka untuk menunjukkan aksi terbaiknya.